Lompat ke konten

Wahana Phoenix Menikmati Salju Turun Di Mars

    Wahana ruang angkasa milik Badan Ruang Angkasa dan Aeronautika Amerika Serikat (NASA), Phoenix, menemukan bukti akan keberadaan air di planet Mars dan untuk pertama kalinya menangkap gambar turunnya salju.  Sampel tanah yang dikumpulkan oleh Phoenix menunjukkan kandungan 2 mineral pembentuk zat cair. Beberapa ilmuwan mengindentifikasi mineral diantaranya seperti kapur. Namun, bagaimana proses pembentukan mineral itu terjadi masih menjadi sebuah misteri. Perangkat laser yang berada di Phoenix belakangan menangkap gambar turunnya salju dari beberapa gumpalan awan lebih dari 2 mil di atas posisi wahana tersebut berada di dataran kutub…

    Wewangian Sebelum Tidur Dapat Membuat Mimpi Indah

      Apa yang Anda cium saat tidur mungkin akan menentukan seperti apa mimpi yang mungkin Anda alami. Hasil penelitian terakhir memang menunjukkan indikasi keterkaitan antara bau dengan mimpi. Jika orang yang tidur diberi bau mawar, mimpinya pun menjadi berbunga-bunga. Sebaliknya, jika mencium bau telur busuk, mimpi buruk siap menghadang. Meski demikian, bau-bauan tidak secara langsung menentukan jenis mimpi seseorang. Namun, bau-bauan terbukti mempengaruhi tingkat emosional mimpi seseorang. “Jika bau memiliki pengaruh kuat terhadap emosi Anda saat bangun, ia juga punya pengaruh yang kuat saat Anda tidur,” ujar Boris Stuck,…

      Para Astronom Salah Mencari Kehidupan Alien Dipusat Galaksi

        Para astronom yang mencari berbagai tata surya yang mampu mendukung kehidupan boleh jadi mencari di tempat yang salah, demikian menurut pengkajian baru yang menyimpulkan matahari kita kurang memenuhi syarat sebagai tempat asal-usul kehidupan di galaksi. Para peneliti di Universitas Washington di Seattle, Universitas Central Lancashire di Inggris dan Hamilton serta Universitas McMaster di Ontario membangun sebuah model komputer yang mensimulasikan gerakan bintang-bntang di galaksi Bima Sakti pada sembilan miliar tahun silam. Simulasi tersebut, yang memerlukan waktu 10.000 jam bagi komputer untuk beroperasi, menemukan bahwa bintang-bintang tak berada di…

        Mahluk Renik Tahan Terhadap Radiasi Tingkat Tinggi

          Radiasi elektromagnetik yang dipancarkan Matahari berbahaya jika terpapar langsung ke tubuh manusia. Namun, beberapa jenis hewan mungkin tahan. Misalnya, hewan renik yang sering disebut beruang air (Tardigrada). Menurut laporan yang dilansir jurnal Current Biology terbaru, beruang air merupakan hewan pertama yang terbukti tahan hidup dalam ruangan hampa dan terpapar langsung radiasi Matahari di luar angkasa. Beruang air merupakan hewan multisel (bersel banyak), tak bertulang belakang, dan berukuran sekitar satu milimeter. Hewan tersebut hidup di hampir semua sudut ekosistem di belahan dunia. Sejak lama hewan tersebut diketahui memiliki ketahanan…

          Semut Mars Ditemukan Di Amazon

            Semut spesies baru yang ditemukan di hutan Amazon ini hidup di bawah tanah dan buta selama hidupnya. Para ilmuwan yang menemukannya yakin semut tersebut masih keturunan langsung semut purba yang pertama kali menghuni Bumi. Seorang mahasiswa program studi biologi evolusi Universitas Texas, AS, Christian Rabeling, menemukannya pertama kali di hutan hujan Empresa Brasileira de Pasquisa Agropecuaria di Manaus, Brasil, tahun 2003. Ia adalah satu-satunya koloni semut yang hidup di bekas pohon yang membusuk di dalam tanah. Maka, pantas kalau penemunya memberi nama Martialis heureka yang artinya semut dari…

            Ada Setan di Kutub Utara Planet Mars

              Wahana ruang angkasa Phoenix Mars Lander yang saat ini masih aktif di permukaan Mars merekam fenomena unik yang disebut debu setan di dekat kutub utara planet tersebut. Kamera Phoenix mengabadikan enam kali peristiwa debu setan selama seminggu lalu. Baru kali ini debu setan terlihat di dekat kutub utara Mars. Selama ini gerakan debu yang membentuk tornado itu telah beberapa kali terekam dari satelit-satelit yang pernah mengelilingi Mars. Debu setan mirip dengan pusaran angin yang sering terjadi di permukaan Bumi. Fenomena tersebut diperkirakan terjadi saat permukaan Mars dihangatkan sinar…

              Debu Bintang Menunjukan Adanya Tabrakan Antar Planet

                Massa debu yang mengambang di sekitar sistem bintang binary di kejauhan menunjukkan bahwa dua planet seperti-Bumi saling menghancurkan dalam suatu benturan keras, demikian laporan beberapa peneliti AS, Jumat. “Itu seakan-akan Bumi dan Venus saling bertabrakkan,” kata Benjamin Nuckerman, astronom di University of California, Los Angeles (UCLA), yang melakukan studi tersebut, dalam satu pernyataan. “Para astronom tak pernah menyaksikan sesuatu yang seperti ini sebelumnya; tampaknya tabrakan besar yang menimbulkan bencana dapat terjadi di satu sistem planet yang sepenuhnya matang.” Tim dari UCLA, Tennessee State University dan California Institute of…

                Yahoo Mengubah Tampilan Halaman Muka dan Tandatangan Kesepakatan Dengan Google

                  Sejumlah pengunjung website Yahoo akan dipilih secara acak untuk membantu raksasa web itu mendesain ulang halaman utamanya. Mereka yang dipilih akan memberikan tanggapan mengenai cara-cara berbeda dimana informasi dan aplikasi-aplikasi dapat disajikan kepada pengujung reguler Yahoo. Perusahaan itu berharap perbaikan ulang akan meningkatkan jumlah pengunjung dan menaikkan pendapatan iklan. Yahoo mengklaim bahwa halaman utama webnya yang paling banyak dikunjungi orang, dengan angka traffick lebih dari 300 juta pengunjung setiap bulannya. Perubahan besar halaman utama web Yahoo pernah dilakukan pada Mei 2006 saat mereka menambahkan elemen-eleman yang mempersilakan orang…

                  Indonesia Masih Harus Diawasi Dunia Soal Kejahatan Cyber Dunia Maya

                    Berkat lahirnya Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik, status Indonesia dalam dunia internasional diturunkan dari priority watch country atau negara yang mendapat prioritas diawasi menjadi berstatus watch country atau negara yang harus diawasi. ”Dulu, Indonesia mendapat status negara yang mendapat prioritas diawasi karena angka kejahatan cyber-nya sangat tinggi,” kata Direktur Jenderal Aplikasi Telematika, Departemen Komunikasi dan Informatika Cahyana Ahmadjayadi di Bandung, Selasa (16/9). Di mengatakan hal itu di sela-sela acara Sosialisasi Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2020 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik di Bandung. Menurut Cahyana, pada dasarnya seluruh aktivitas…

                    Perkembangan Teknologi Cahaya Photnic Makin Pesat

                      Perkembangan teknologi photonic atau cahaya kian pesat. Selain mendukung kemajuan teknologi informasi dan komunikasi, teknologi tersebut juga dimanfaatkan dalam bidang kedokteran. Menurut Manajer LabMath-Indonesia Ardhasena Sopaheluwakan dalam seminar bertema ”Photonics, Theory, Technology, and Applications”, Senin (15/9) di Universitas Pelita Harapan, Karawaci, Tangerang, sistem teknologi informasi, komunikasi, dan transmisi informasi di masa datang akan berbasis teknologi photonic. Saat ini, transmisi informasi dan komunikasi jarak jauh telah memakai serat optik untuk meningkatkan kecepatan informasi dan jumlah data yang bisa terkirim. ”Akan tetapi, pada titik-titik percabangan, cahaya yang membawa informasi itu…

                      Blackberry Meningkatkan Status Sosial

                        Akhirnya, Nokia asal Finlandia yang memproduksi ponsel terbesar di dunia tidak tahan untuk bekerja sama dengan Microsoft menghadirkan solusi e-mail menggunakan Exchange ActiveSync agar bisa menyaingi Research In Motion atau RIM, perusahaan asal Kanada yang menghasilkan ponsel cerdas Blackberry. Dilihat dari pangsa pasar, ponsel cerdas Blackberry memang masih kecil dibanding produk Nokia atau produsen ponsel global lainnya. Selain itu, sistem operasi RIM juga tidak meluas digunakan ponsel lain sehingga memang tidak menjadi ancaman sebenarnya bagi Nokia yang selama ini menjagokan sistem operasi Symbian yang bersahabat dan mudah digunakan…

                        Komputer Kecil Dengan Fitur Teknologi yang Luas

                          Tidak ada yang menyangka bahwa para produsen teknologi informasi Asia berhasil mendorong produk yang kemudian disebut sebagai netbook untuk membedakan dengan notebook, menjadi gadget yang digemari banyak orang. Persaingan berbagai komputer kategori UMPC (ultra mobile PC) ini tidak hanya menghadirkan perlombaan harga, tetapi juga desain dan fitur di dalamnya. Ketika Asustek Computer Inc memperkenalkan produk pertamanya EEE PC tahun lalu, perlombaan menghadirkan komputer kecil yang portabel dan bisa digunakan mulai dari anak-anak sampai orang dewasa menjadi semakin sengit. Semua merek dan produsen manufaktur komputer dunia menghadirkan sendiri produk…